Nature provides much splendor in which amongst them are exotic and stuning caverns
(Alam memberikan banyak kemegahan di mana di antaranya adalah gua-gua yang eksotis dan menakjubkan)
Kota Medan dan beberapa wilayah sekitar menyimpan beraneka eksotisme yang belum disadari oleh orang banyak. Di antaranya adalah panorama gua di beberapa lokasi dengan pesona alam yang dapat memanjakan mata. Di akhir pekan ini, dari pada cuma menghabiskan waktu dengan berwidow shopping di mall atau mengunjungi spa untuk menghilangkan kepenatan sesaat, melalak kita yuk bersama jurnal jejak ke gua-gua alam tentu akan memberikan sensasi perjalanan yang berbeda.
PESONA SITUS GUA KEMANG
|
gua kemang |
Sebongkah batu besar berbentuk segitiga melengkung berdiri gagah di atas sebidang tanah yang luas. Gua Kemang, begitulah mereka menamainya. Usut punya usut, ternyata gua yang berselimut lumut hijau itu kaya akan nilai sejarah.
Tak ayal, nama gua ini pun telah tertulis sebagai salah satu situs budaya milik pemerintah karena menurut hasil penelitian dari beberapa arkeologi yang sudah
bertandang kesana, gua ini merupakan peninggalan prasejarah. gua batu kemang yang ditemukan oleh masyarakat setempat pada zaman penjajahan Belanda ini berada di Kampung Durintani, Desa Sembahe Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deli Serdang. Dari Kota Medan anda hanya menghabiskan waktu sekitar 1-1.5 jam sekali perjalanan. Tak terlalu melelahkan tentunya.
Menurut cerita seseorang penduduk di sekitar, dahulu dikisahkan pernah hidup seorang kakek yang akrab disapa opung Ketaren. Ia adalah seorang peladang yang kerap membuka hutan untuk dijadikan lahan bercocok tanam.
Di tengah perjalanan, kakek ini bertemu sesosok makhluk bertubuh kecil dengan kaki terbalik, tumitya menghadap kedepan dan jari kakinya ke belakang. Orang-orang menyebutnya Umang.
Singkat cerita akhirnya Umang beserta kawan-kawannya pun membantu Opung tadi untuk membuka lahan, namun dengan catatan: sang kakek tidak boleh membawa perempuan dan anak kecil ke ladangnya. Sayang, janji itu tidak bisa dipenuhi oleh Opung ketaren. Karena tanpa disadari si kakek telah dibuntuti oleh istri beserta anaknya. dengan penuh keterbatasan kakek pun berupaya untuk membuka sedikit demi sedikit hutan itu, hingga akhirnya mendapati sebuah batu besar yang kini dinamai Gua Kemang. |
tangga menuju gua kemang |
catatan pentingnya, sebelum melalui jalan setapak menuju gua, pastikan dahulu ada warga sekitar yang dapat menemani Anda untuk mengelilingi gua sambil menambah pengetahuan.
|
pintu masuk gua kemang |
|
Anda bisa menemukan detil yang menarik dengan mengobservasi ukiran |
|
pamplet menuju gua kemang |
GUA PENEN / ERGENDANG INDAH NAN EKSOTIS
Lain ladang lain belalang, lain lubuk lain ikannya. Begitulah peribahasa yang cocok untuk menggambarkan dua gua ini sehabis menjajaki Gua Kemang, kunjungilah gua lain yang ada di Desa penungkiran, Kecamatan Telun Kenas, Deli Serdang. Disini Anda bisa merasakan sensasi mandi air panas dalam gua. Istimewa sekali, bukan? selain suasananya yang tenang. gua penen atau orang setempat juga menyebutnya dengan gua ergendang, gua penem bisa dibilang bak mutiara yang masih terpendam. Kesan yang langsung terasa saat masuk kemari adalah kesunyian yang mendamaikan.
Begitu menginjakkan kaki di lubang besar ini, Anda akan takjub dengan keaadan alam di sekeliling yang sungguh agung. Tetesan air yang jatuh dari langit-langit gua seakan menggoda pengunjung untuk melihat gugusan stalaktit dan stalakmitnya yang eksotik. Meski belum seindah gua skocjan di Slovenia yang masuk daftar UNESCO sebagai Situs Warisan Dunia, paling tidak, penem bisa mengobati kerinduan pra traveler yang hobi menjelajahi lubang raksasa tersebut.
Di Sekitar Desa Penem ini sendiri terhitung ada beberapa gua yang saling berhubungan, yakni Gua Alam Indah, Gua Rampah, Gua Lobar, Gua Pohon Besar, Gua Konti, Goa Raminan, Gua Terusan, dan Goa Pelangkah. Jadi selain bisa melihat struktur gua yang menawan, disana Anda Juga bisa mendapatkan bonus lainnya, yakni kolam air panas yang siap menuntaskan kelelahan.
oh ya, karena kawasan wisata ini sudah di kelolal oleh pihak swasta, maka setiap pengunjung dikenakan retribusi sebesar Rp.10.000/orang, jangan bilang gara-gara 10 ribu ini minat anda langsung kendur untuk menghabiskan akhir pekan di gua menawan bak perawan ini.
GOA TAO DELAPAN PUTRI
|
pintu masuk Goa Emas dan perak |
Gua ini berada di seputaran Danau Linting, Deli Serdang, yang berair jernih dan hangat. Tak sampai 100 meter berjalan dari Danau Linting anda langsung mendapati pintu gerbang Gua Tao Delapan Putri. Yang menjadi daya tarik lokasi ini, di sekitar area Goa Tao Delapan Putri terdapat 3 Lubang gua yang berbeda.
Pertama, Gua Naga. Gua ini diyakini masyarakat setempat sebagai markas bersemayam nya naga penjaga lubang raksasa. Hal ini diperkuat dengan salah satu bentuk batu di dalam gua yang menyerupai kepala Naga.Gua kedua disebut sebagai Gua Emas dan Perak karena memang benar adanya, di dalam liang raksasa ini terdapat butiran emas dan perak!. Anda mungkin heran, apa iya masih ada gua berisi emas dan perak di zaman sekarang ini> Bukankah sudah pasti raib sejak lama karena di keruk orang?.
Untungnya, Mother earth punya cara sendiri untuk menjaganya. Siapapun tak diperkenankan untuk menyentuh emas dan perak yang ada disana.
Menurut cerita warga sekitar, jika tangan Anda menyentuh atau mengambil emas tersebut, maka pintu gua akan tertutup rapat. Jalan terbaiknya, Anda cukup memandangi kilauan cahaya emas hingga batin Anda Puas.
Selanjunya, Gua terakhir di daerah ini adalah Gua Nenek. Namun sayang sekali sejauh ini pengunjung cuma bisa melihat gua tersebut dari luar karena pengelola tempat ini masih belum memberikan lampu hijau untuk memasukinya karena beberapa hal yang bersifat mistis. Ya, antara percaya atau tidak percaya.
Sebagai pelipur lara, Anda bisa merasakan kesegaran berbagai sumber air panas yaitu Air Putri Hijau, Air Putri Laut, Air Putri Kasih, Air Beru sembiring, dll.
konon katanya masing-masing sumber air memiliki Khasiat yang diyakini bisa mengembalikan kesegaran tubuh serta menyembuhkan berbagai penyakit.
percaya atau tidak, setiap kali mencuci kaki pada pancuran itu, Anda akan merasakan suhu panas yang berbeda-beda pula. Inilah kenikmatan alami yang membuatnya semakin tak boleh dilewatkan.
No comments:
Post a Comment